Tambahan Anggaran Pemda Mahulu untuk PSU Pilkada 2024 Sekitar 1.5 M
Ujoh Bilang, kab-mahakamulu.kpu.go.id- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu) merampungkan perencanaan kebutuhan anggaran untuk pelaksanan Pemungutan Suara Ulang (PSU) pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Mahakam Ulu sebagai tindak lanjut Putusan Mahkamah Konstitusi (MK). Perencanaan anggaran ini diserahkan Sekretaris KPU Mahulu Muhammad Akbar Taha didampingi Kassubag KUL Ropinda Hasibuan kepada Pemkab Mahakam Ulu melalui Dinas Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) yang diwakilkan oleh Kasubbag Poldagri Paulus Nugroho di Kantor Kesbangpol Mahakam Ulu, Senin (30/02/2025). Sebelum perencanaan kebutuhan anggaran PSU ini diserahkan telah dilakukan pertemuan awal oleh KPU Mahulu dengan Pemkab Mahulu dalam kegiatan Rapat Pendahuluan Persiapan PSU pada Jumat, 8 Februari 2025 yang diselenggarakan di Kantor Bupati Mahakam Ulu dipimpin oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Agustinus Teguh Santoso. Pada pertemuan ini KPU Mahulu diwakili oleh Anggota KPU Mahulu Divisi Hukum dan Pengawasan Raden Priyo Utomo, Sekretaris Muh. Akbar Taha dan Kasubbag Rendatin, Fauzan Azhima Sukardi sementara Ketua KPU Mahulu Paulus Winarno Hendratmukti hadir secara daring melalui aplikasi zoom. Selain dihadiri KPU Mahulu, rapat ini juga melibatkan Bawaslu, Polres, perwakilan Dandim 0912 Kutai Barat, Kesbangpol dan pihak terkait lainnya. Dalam rapat pendahuluan ini Akbar menjelaskan KPU Mahulu telah diminta menyampaikan kebutuhan anggaran untuk pelaksanaan PSU. “Rapat tersebut adalah tindak lanjut dari hasil koordinasi dengan Kemendagri bersama KPU RI dan dilanjutkan pada tingkatan bawah bagi kabupaten/kota yang menjalani PSU. Rapat dengan Pemkab dan Para Pihak, kita sudah menyampaikan perencanaan kebutuhan anggaran untuk PSU namun diberikan lagi kesempatan oleh Pemkab untuk melakukan pencermatan ulang selama 3 hari. Maka kita detailkan kemudian dimasukkan dalam RAB ditambah KAK terkait PSU. Perencanaan ini kita buat dengan cermat mempertimbangkan kemampuan keuangan daerah sehingga Senin, 3 Maret kemarin kita menyerahkan perencanaan anggaran PSU yang sudah final dan memang tidak ada perubahan dari yang kita ajukan sejak awal”, jelas Akbar. Berdasarkan hasil perencanan, kebutuhan anggaran untuk pelaksanaan PSU KPU Mahulu berada pada kisaran 14.5 M. Sementara sisa anggaran dana hibah KPU Mahulu pada Pilkada Tahun 2024 masih sekitar 13 M dengan demikian masih terdapat kekurangan sekitar 1.5 M. “Anggaran Dana Hibah Pilkada tahun 2024 KPU Kabupaten Mahakam Ulu sebelumnya berkisar 35 Milyar dan masih menyisakan 13 Milyar yang belum terpakai. Sisa dari anggaran ini rencananya akan kita dikembalikan ke Pemkab tapi karena ada PSU ini maka anggaran yang rencana kita kembalikan kita gunakan kembali. Namun, setelah dikalkulasi masih dibutuhkan anggaran sekitaran 14.5 M. Jika dikurangi dengan saldo yang tersisa, maka masih dibutuhkan sekitar 1.5 M” dijelaskan Akbar. Selain itu, Taha juga mengungkapkan bahwa dari semua detail anggaran yang diajukan KPU Mahulu telah disetujui dan akan disiapkan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Mahakam Ulu. “Untuk pencairan anggaran 1,5 Milyar tersebut nanti akan dibuat adendum. Tapi paling tidak kita dengan anggaran yang ada kan bisa langsung jalan. Tidak masalah, karena kita masih punya saldo13 milyar sekian,” jelasnya. (humaskpumahulu.yuan/foto:yosh/ed.agriPa)